Kampus 1 : Jl. Raya Kembangsri No. 54 Kec. Ngoro Kab. Mojokerto Jawa Timur.

Kampus 2 : Jl. Raya Gempol No. 827, Ngoro, Mojokerto 61385

Siswa SMK MUTIA Sabet 2 Gelar pada MEA Award 2021

Sabtu, 25 Desember 2021, Awarding dan closing ceremony ME Award Special Edition di gelar di gedung PWM Jatim. Acara penganugerahan ini juga disiarkan secara online via youtube dan zoom meeting. ME Award merupaan even akbar yang diadakan oleh majelis dikdasemen PWM Jatim. Acara ini diikuti berbagai peserta dari seluruh penjuru negeri. dari tingkat SD/MI hingga SMA/SMK.

Muhammadiyah Educaiton Award Special Edition 2021 mengusung tema The Rise of Muhammadiyah Millenial Generation Future Leader : Enlighteners in Adversity, Building the Miracles. yang memiliki arti bangkitnya pemimpin masa depan generasi milenial muhammadiyah : pencerah dalam kesulitan, membangun keajaiban.

Dalam event kali ini SMK Mutia Meloloskan 2 Timnya ke babak Grand Final dalam 2 cabang lomba yakni Tahfidzul Qur'an dan Musikalisasi Puisi. Ananda Thoriq Mujahid berhasil meraih juara ke 3 pada ME award kali ini, dan Tim musikalisasi Puisi ananda Irma Auliya, Emile Yulia, dan Junior Cannavaro mendapatkan Special Award pada perhelatan event nasional ini. Tak luput kedua tim ini mendapatkan apresiasi tertinggi dari Kepala Sekolah SMK MUTIA Ednan Rudianto, S.H.,M.Kn. "Kami Cukup bangga dengan perwakilan dari SMK MUTIA yang mampu bersinar pada event kali ini, meski ini kali pertama SMK MUTIA mengikuti ME Award ini, semoga kedepan kami bisa mengikuti seluruh cabang lomba dan menyabet juara umum." pungkasnya.

Kontak

Email : mutiasmk@gmail.com

Hotline : 0822-3333-2628

Ikuti Kami